Thursday, August 29, 2024

Rangkuman Penting Pedoman Beternak Domba dan Kambing

Domba.ID - Ini adalah lebih ke Kambing, tetapi pada prinsipnya tentu saja bisa berlaku di Domba :

  1. Seekor induk kambing betina dengan perawatan yang baik akan bisa melahirkan anak setiap 7 bulan sekali
  2. Setelah lebih dari satu bulan sejak melahirkan, maka induk kambing betina tersebut adalah boleh dikawinkan lagi
  3. Anak kambing dapat disapih (dipisah) mulai usia 3 s.d 4 bulan
  4. Sekor kambing baru bisa disebut sudah dewasa, jika usianya sudah mencapai 8 s.d 10 bulan
  5. Siklus birahi kambing betina akan datang setiap 17 s.d 21 hari sekali (dalam setiap bulannya)
  6. Lama waktu birahi kambing betina adalah selama 24 s.d 40 jam (jadi segera kawinkan dalam waktu singkat tersebut)
  7. Masa hamil Kambing adalah 5 bulan
  8. Setiap ekor kambing harus diberi makan rumput sebanyak 10% dari berat badan kambing tersebut. Jika dirata-ratakan, maka setiap ekor kambing harus diberi makan sebanyak 5kg rumput segar untuk setiap harinya
  9. Setiap ekor kambing harus diberi minum sebanyak 4 liter air (setiap harinya)
  10. Campurkan garam dapur (sebanyak 0.5 kg) pada 4 liter air minum untuk kambing tersebut. Manfaat garam untuk membuat kambing cepat haus, sehingga sering minum
  11. Beri campuran EM4 khusus Peternakan (botol warna coklat) pada 4 liter air minum tersebut agar kambing sehat. Em4 itu cuma contoh saja, banyak merk lain di pasaran
  12. Jika ingin ternak kambing dengan sistem gembala (tidak dikandangkan), maka kita harus membutuhkan lahan gembala seluas 10 bata atau 143 m untuk setiap ekor kambing peliharaan
  13. Bagusnya bahkan harusnya, peternak kambing harus berusaha keras agar punya lahan sendiri untuk menanam rumput. Itu untuk menjamin ketersediaan rumput untuk kambing-kambingnya
  14. Jenis rumput yang direkomendasikan untuk di tanam adalah Alfalfa dan Rumput Gajah Odot (tapi rumput-rumput lain juga jangan di musnahkan, campurkan saja dengan Alfalfa dan rumput gajah odot) tapi lebih dominan kan alfalfa dan rumput odot
  15. Bagusnya, pakan yang kita berikan, di fermentasi dulu
  16. Disarankan untuk menjual kambing dengan sistem kiloan (di timbang hidup) karena itu lebih transparant dan jelas segalanya.

Demikian, Semoga Bermanfaat dan Sukses Selalu Peternak Kambing dan Domba Indonesia, Amin.